Little Battle Experience 3DS : Custom LBX Mu Sendiri
Setelah tahun 2011 lalu dirilis di region 2 Jepang, Level-5 memutuskan membawa kembali Danball Senki ke wilayah barat dengan nama Little Battle Experience. Lokalisasi Game yang menyuguhkan pertarungan antar robot mini yang disebut LBX ini bisa dikatakan sudah sangat telat mengingat di jepang sana game ini sudah mengeluarkan sequel ke tiganya. Lantas, apakah game ini masih layak kamu mainkan?
Grafis
Little Battle Experience mengusung grafis 3D dengan pewarnaan yang colorful. Pewarnaan yang sangat cerah ini membuat game ini terlihat sangat menarik apalagi di mata anak-anak. Tapi, karena layar 3DS yang masih menggunakan Low Resolution Screen, Kamu pasti akan melihat jaggies di mana-mana, apalagi saat arena pertarungan yang mengusung latar tempat di dalam kota. Warna yang cerah ini menjadi boomerang tersendiri, Jika game ini dirilis untuk Playstation Vita Pasti akan lain ceritanya. Saat slider 3D dihidupkan, jaggies yang terlihat malah semakin parah. Saya menyarankan kamu mematikan saja efek 3D saat gameplay verlangsung. Hidupkan saja saat Cut Scene ataupun CGI pada game ini. Cut Scene dan CGI pada game ini malahan terlihat lebih bagus dengan efek 3D.
Gameplay
Di game ini kamu akan berperan sebagai Van Yamano, Seorang anak pecinta LBX yang tidak diperbolehkan memiliki LBX oleh orang tuanya karena suatu kejadian. Saat dalam perjalanan pulang ke rumah Ia diberikan cover Misterius oleh perempuan yang tidak dikenalnya. Saat dibuka ternyata isinya LBX misterius yang belum diketahui type dan jenisnya. Dari sinilah pertualangan Van dimulai.
Game ini menyuguhkan gameplay yang sangat mirip dengan game Level-5 lainnya. Jika kamu pernah memainkan Inzauma Eleven, gameplay Little Battle Experience tidak jauh berbeda. Kamu bisa menjelajah Dunia di dalam game ini dengan bebas. Kamu juga bisa berduel dengan AI yang ditebar di seluruh map yang ada.
Quest yang diberikan ditampilkan dan dijelaskan dengan sangat gamblang. Kamu hanya perlu mengikuti tanda panah yang ditunjukkan di peta pada layar bawah 3DS mu untuk menyelesaikan quest. Perintah quest juga di tampilkan di sudut bawah layar atas 3DS mu.
Inti dari permainan ini ialah pertarungan antar robot mini yang disebut LBX. Jika kamu sudah menonton anime nya, kamu pasti sudah bisa menenbak seperti apa sistem pertarungan di game ini. Ya, Game ini menyajikan pertarungan antar robot yang bisa kamu kontrol secara full seperti game gundam dengan elemen RPG di dalamnya. Untuk memenangkan pertarungan, kamu hanya perlu membuat KO lawanmu sesuai dengan peraturan yang sudah diberitahukan sebelumnya. Mengenai peraturan, Game ini mempunyai beberapa jenis aturan pertandingan seperti unlimited battle, 3 on 3 dan peraturan lainnya yang dapat kamu nikmati
Dalam mode pertarungan pun kamu bisa menggunakan Item yang disebut Item Rountine yang hanya berkapasitas 4 buah item saja. Item Rountine dapat kamu set di dalam menu yang telah tersedia ataupun sebelum dimulainya pertarungan. Selain Item Rountine, kamu juga bisa menggunakan serangan spesial yang disebut Special Attack Rountine. Serangan spesial ini jenisnya bervariasi sesuai dengan senjata yang kamu kenakan dan juga level karakter kamu.
Elemen RPG yang tersedia juga cukup lengkap. Seperti tersedianya sistem Elemen, Sistem level character dan juga kamu dapat mengkustom LBX mu sesuai dengan imajinasimu sendiri. Bagi saya yang dulu pernah menonton animenya, fitur ini menjadi kesenangan tersendiri.
Inti dari permainan ini ialah pertarungan antar robot mini yang disebut LBX. Jika kamu sudah menonton anime nya, kamu pasti sudah bisa menenbak seperti apa sistem pertarungan di game ini. Ya, Game ini menyajikan pertarungan antar robot yang bisa kamu kontrol secara full seperti game gundam dengan elemen RPG di dalamnya. Untuk memenangkan pertarungan, kamu hanya perlu membuat KO lawanmu sesuai dengan peraturan yang sudah diberitahukan sebelumnya. Mengenai peraturan, Game ini mempunyai beberapa jenis aturan pertandingan seperti unlimited battle, 3 on 3 dan peraturan lainnya yang dapat kamu nikmati
Dalam mode pertarungan pun kamu bisa menggunakan Item yang disebut Item Rountine yang hanya berkapasitas 4 buah item saja. Item Rountine dapat kamu set di dalam menu yang telah tersedia ataupun sebelum dimulainya pertarungan. Selain Item Rountine, kamu juga bisa menggunakan serangan spesial yang disebut Special Attack Rountine. Serangan spesial ini jenisnya bervariasi sesuai dengan senjata yang kamu kenakan dan juga level karakter kamu.
Elemen RPG yang tersedia juga cukup lengkap. Seperti tersedianya sistem Elemen, Sistem level character dan juga kamu dapat mengkustom LBX mu sesuai dengan imajinasimu sendiri. Bagi saya yang dulu pernah menonton animenya, fitur ini menjadi kesenangan tersendiri.
Fitur
Game ini mensupport fitur Local Multiplayer dengan menggunakan wifi 3DS mu sampai dengan 6 Player. Sayang sekali game ini tidak menyediakan fitur Online Multiplayer. Dengan melihat potensi yang ada, pastinya Online battle di game ini akan terasa kompetitif.
Harga
Game ini dibanderol dengan harga Rp. 500.000 untuk versi Region 1 nya. Kamu juga dapat membeli game ini di Nintendo E-shop.
Kesimpulan
Game ini sangat cocok untuk kamu penggemar anime mecha asal jepang. Walaupun terkesan Childish, game ini mempunyai banyak sekali Value yang pastinya membuat kamu betah memainkannya. Cerita yang menarik dan sistem yang kompleks membuat game ini worth untuk dibeli. Game ini juga tak lepas dari kekurangan, Grafis yang kadang-kadang terlihat jaggies di beberapa sisi dan mode 3D yang juga kurang sip membuat nilai appealnya sedikit berkurang.
Game ini mensupport fitur Local Multiplayer dengan menggunakan wifi 3DS mu sampai dengan 6 Player. Sayang sekali game ini tidak menyediakan fitur Online Multiplayer. Dengan melihat potensi yang ada, pastinya Online battle di game ini akan terasa kompetitif.
Harga
Game ini dibanderol dengan harga Rp. 500.000 untuk versi Region 1 nya. Kamu juga dapat membeli game ini di Nintendo E-shop.
Kesimpulan
Game ini sangat cocok untuk kamu penggemar anime mecha asal jepang. Walaupun terkesan Childish, game ini mempunyai banyak sekali Value yang pastinya membuat kamu betah memainkannya. Cerita yang menarik dan sistem yang kompleks membuat game ini worth untuk dibeli. Game ini juga tak lepas dari kekurangan, Grafis yang kadang-kadang terlihat jaggies di beberapa sisi dan mode 3D yang juga kurang sip membuat nilai appealnya sedikit berkurang.
Note : Image dari google.com dikarenakan sulitnya mengambil Screenshot langsung dari 3DS
Komentar
Posting Komentar