Feature : Pilihlah Smartphone Idamanmu Dengan Bijak
Tidak dapat dipungkiri, perkembangan hardware pada smartphone berlangsung dengan sangat cepat. Tak heran, Smartphone yang kamu pakai sudah terasa jadul padahal belum lama di gunakan. Sebagai contoh, 2 tahun lalu kita disihir dengan Smartphone berprosesor Quad Core yang tenagaya sama seperti sebuah notebook. Tapi sekarang, Prosessor ber inti 4 sudah sangat umum dengan keluarnya prosessor ber inti 10. Yang menjadi permasalahannya ialah, Apakah Pembelian kamu masih masuk ke kategori Value For Money? Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas poin-poin yang perlu kamu pertimbangkan dalam membeli Smartphone yang pas tanpa di landasi oleh Nafsu. Poin pertama, Kamu harus tahu kamu tipe gamer yang seperti apa. Jika kamu hanya ingin bermain game casual seperti candy crush saga, Clash Of Clans, ataupun Hayday. Smartphone dengan prosesor dual core dan ram 1 gb sudah cukup untuh memenuhi hasrat gaming kamu. Lain ceritanya jika kamu seorang hardcore gamer yang mencari game dengan gameplay dan gra